Kode Klub Baru Messi Usai Resmi Berpisah dengan Barcelona
VIVA â" Berakhir sudah era Lionel Messi di Barcelona. Sang megabintang dipastikan tidak akan memperpanjang kontraknya karena terhalang aturan LaLiga.
Dalam aturan LaLiga, jumlah gaji yang harus dibayarkan sebuah klub adalah sebesar 70 persen dari pemasukan.
Sedangkan Barcelona saat ini sudah menghabiskan 100 persen lebih dari pemasukannya untuk membayar gaji para pemain.
Alhasil, Barcelona tidak diperkenankan untuk memasukkan Messi ke dalam skuad mereka. Meskipun, sebelumnya Messi dikabarkan iklas gajinya dipotong sebesar 50 persen.
"Meskipun telah mencapai kesepakatan dengan Messi dan kedua belah pihak jelas ngin menandatangani kontrak baru, hal itu tidak dapat diselesaikan karena masalah keuangan dan struktural (aturan yang berkaitan dengan Liga Spanyol)," tulis klub di situs resmi mereka.
"Mengingat situasi ini, Messi tidak akan melanjutkan hubungannya dengan Barcelona. Kedua belah pihak sangat menyayangkan keinginan pemain dan klub tidak dapat terpenuhi," sambung pernyataan itu.
0 Response to "Kode Klub Baru Messi Usai Resmi Berpisah dengan Barcelona"
Post a Comment