Penyesalan Juliari Kasus Bansos Bikin PDIP Dicaci Maki

VIVA â€" Juliari Pieters Batubara, mantan Menteri Sosial yang juga kader PDI Perjuangan, menyampaikan permohonan maaf dan penyesalan mendalam kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri beserta jajaran DPP PDIP atas kasus korupsi bansos COVID-19 yang menyeretnya ke kursi pesakitan. 

Selain ke Megawati, Juliari juga meminta maaf kepada Presiden Joko Widodo, atas kelalaiannya sebagai Mensos sehingga terjadi pelanggaran hukum di kementerian yang dia pimpin.

Ia menyadari bergulirnya kasus korupsi bansos COVID-19 yang ditangani KPK ini berdampak negatif pada partai. Banyak yang menghujat partai berlambang banteng dan menuduh para elitenya ikut menerima jatah fee korupsi bansos COVID-19.   

"Saya sadar bahwa sejak perkara ini muncul, badai hujatan dan cacian datang silih berganti ditujukan pada PDIP," kata Juliari saat membacakan nota pembelaan atau pledoi secara daring dari Gedung KPK, Jakarta, Senin, 9 Agustus 2021. 

0 Response to "Penyesalan Juliari Kasus Bansos Bikin PDIP Dicaci Maki"

Post a Comment