Profil Tim Badak Lampung FC Rully Desrian Menjadi Pemain Termahal di Skuad Asuhan Budiardjo Thalib
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID â" Libur latihan tim Badak Lampung FC. Saat ini skuad tim Badak Lampung FC sedang libur, karena ditundanya penyelenggaraan Liga 2 2021, dampak dari pandemi Covid-19.
Sebelumnya, skuad Laskar Saburai telah mulai menjalani pemusatan latihan dibawah pelatih Budiardjo Thalib.
Manajemen telah mendatangkan sejumlah pemain guna memperkuat tim Badak Lampung FC pada musim kompetisi Liga 2 2021.
Dari profil skuad Badak Lampung FC untuk menghadapi Liga 2 2021, Rully Desrian menjadi pemain dengan nilai pasaran tertinggi.
Badak Lampung FC diketahui telah resmi mengontrak 30 pemain guna mengarungi kompetisi Liga 2 musim ini.
Hal itu diungkapkan oleh Manajer Badak Lampung FC Henry Arifianto.
"Iya semua ada 30 pemain totalnya. Semua sudah dikontrak," kata Henry Arifianto, beberapa waktu lalu.
Baca juga: Badak Lampung FC Liburkan Pemain, Budiardjo Thalib Minta Pemain Jaga Kebugaran Fisik
Henry menuturkan, skuat Badak Lampung FC didominasi pemain muda namun berpengalaman.
Menurut Henry, para pemain yang direkrut telah sesuai dengan keinginan pelatih Budiarjo Thalib.
"Coach Budi memang menginginkan susunan pemain muda yang energik."
"Tapi tentunya berpengalaman (bermain) di Liga 1 dan 2,â tambah Henry Arifianto.
0 Response to "Profil Tim Badak Lampung FC Rully Desrian Menjadi Pemain Termahal di Skuad Asuhan Budiardjo Thalib"
Post a Comment