Grande Partita Liga Italia Juventus vs AC Milan 2 Pemain Ini Pulih Allegri Siapkan Formasi 4-3-3

TRIBUN-BALI.COM â€" Serie A pekan ke-4 menyuguhkan duel Grande Partita Liga Italia antara Juventus vs AC Milan akhir pekan ini, Senin 20 September 2021 dini hari.

Laga big match Juventus vs AC Milan di Serie A pekan ke-4 ini akan dilangsungkan di Stadion Allianz, pukul 02.45 Wita.

Bianconeri, julukan Juventus, tengah mendapat kabar baik jelang duel melawan Rossoneri, yakni kabar mengenai Federico Chiesa dan Federico Bernardeschi yang kembali berlatih di Continassa.

Momen itu terpantau pada unggahan terkini di akun media sosial wartawan Gazzetta dello Sport, Giovanni Albanese.

Federico Chiesa dan Bernandeschi telah bergabung ke skuad pimpinan Massimiliano Allegri.

Baca juga: Update Jadwal Serie A Pekan ke-4 Live RCTI: Grande Partita Juventus vs AC Milan dan Inter vs Bologna

Baca juga: Allegri Tabuh Genderang Perang dan Minta Bianconeri Bangkit di Grande Partita Juventus vs AC Milan

Respon Chiesa Setelah Bawa Juventus Juara Coppa Italia dan Kabar Buffon Pamit dari Bianconeri?. Federico Chiesa melakukan selebrasi usai cetak gol kemenangan Juventus di final Coppa Italia, Kamis 20 Mei 2021. Respon Chiesa Setelah Bawa Juventus Juara Coppa Italia dan Kabar Buffon Pamit dari Bianconeri?. Federico Chiesa melakukan selebrasi usai cetak gol kemenangan Juventus di final Coppa Italia, Kamis 20 Mei 2021. (twitter@juventusfcen)

Seperti diketahui sebelumnya, Chiesa dan Bernardeschi absen pada laga kebangkitan Si Nyonya Tua tengah pekan lalu ketika menghadapi Malmo di ajang Liga Champions.

Mantan pemain Fiorentina itu mengalami masalah dibagian ototnya saat membela timnas Italia.

Keduanya diprediksi bakal menjadi kartu as Massimiliano Allegri untuk menghadapi AC Milan nanti.

Chiesa dan Bernardeschi bisa turun dari bangku cadangan atau sejak menit pertama laga jika keduanya sudah pulih 100 persen.

Baca juga: 4 Prediksi Bursa Transfer Terbaru: Isco Antara Juventus atau AC Milan, Pogba Out dari Man United

Baca juga: Juventus Vs AC Milan di Liga Italia, Allegri Minta Skuad Jaga Momentum Kebangkitan Nyonya Tua

Bek Juventus asal Brasil Alex Sandro (tengah) merayakan mencetak gol pembuka dengan rekan satu timnya selama pertandingan sepak bola grup H Liga Champions Malmo FF vs Juventus F.C. di Malmo, Swedia pada 14 September 2021. Anders Bjuro / TT NEWS AGENCY / AFP Bek Juventus asal Brasil Alex Sandro (tengah) merayakan mencetak gol pembuka dengan rekan satu timnya selama pertandingan sepak bola grup H Liga Champions Malmo FF vs Juventus F.C. di Malmo, Swedia pada 14 September 2021. Anders Bjuro / TT NEWS AGENCY / AFP (Anders Bjuro / TT NEWS AGENCY / AFP)

Pada sesi latihan tersebut Allegri tampaknya melakukan perubahan dalam formasi 4-3-3 dan 4-4-2 yang kerap ia gunakan.

Related Posts

0 Response to "Grande Partita Liga Italia Juventus vs AC Milan 2 Pemain Ini Pulih Allegri Siapkan Formasi 4-3-3"

Post a Comment