Pencarian Korban Perahu Tenggelam di Bengawan Solo Tuban Hingga Radius 50 KM 6 Regu Dikerahkan

SURYAMALANG.COM,  TUBAN - Korban perahu tenggelam di Sungai Bengawan Solo yang belum ditemukan kini tinggal empat orang, sebagaimana manifes (data, red) yang ada di posko terpadu, di Desa Ngadirejo, Kecamatan Rengel.

Keempat korban yang belum ditemukan yaitu Erma Fitriani (27) Desa Semambung, Kecamatan Kanor, Bojonegoro. Sutri (60) asal Maibit, Rengel. Dedi Setyo N (30), Arifin (29) asal Desa Ngandong, Kecamatan Grabagan

Petugas tim SAR gabungan terus melakukan penyisiran hingga puluhan kilo meter, demi menemukan jenazah korban perahu nahas tersebut.

"Pencarian dilakukan hingga radius 50 kilometer dari titik tenggelam," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban, Yudi Irwanto kepada wartawan, Minggu (7/11/2021).

Namun, pada pencarian hari ke lima ini (minggu, red) upaya yang dilakukan petugas belum membuahkan hasil.

Tim SAR yang terbagi dalam 6 regu itupun berusaha maksimal untuk menemukan keempat korban.

Lima regu bertugas melakukan pencarian di sungai, sedangkan satu regu bertugas di darat.

"Ada 6 regu yang bertugas mencari korban yang belum ketemu, 5 di sungai dan 1 di darat," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, kecelakaan air terjadi di sungai Bengawan Solo penghubung Tuban-Bojonegoro, tepatnya di Desa Ngadirejo Kecamatan Rengel Tuban, Rabu (3/11/2021), sekitar pukul 09.30 WIB.

Perahu penyebrangan yang menghubungkan Kecamatan Rengel dengan Kecamatan Kanor Bojonegoro itu, terguling di tengah sungai karena terhempas arus yang kencang.

0 Response to "Pencarian Korban Perahu Tenggelam di Bengawan Solo Tuban Hingga Radius 50 KM 6 Regu Dikerahkan"

Post a Comment