Arisan Online Bawa Petaka Pria di Wonogiri Ditusuk Pisau Dapur Pelaku Emosi Merasa Dibohongi

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Erlangga Bima Sakti
TRIBUNSOLO.COM, WONOGIRI - Insiden penusukan yang nyaris membuat nyawa korban melayang karena arisan online terjadi di Kabupaten Wonogiri.
Tepatnya terjadi di Dusun Dologan RT 1 RW 3 Desa Jendi, Kecamatan Girimarto.
Informasi yang dihimpun TribunSolo.com, pria W (45) mengalami tusukan pisau dapur setelah diserang tiba-tiba oleh LK (31) Sabtu (25/9/2021) sore.
Menurut Kapolsek Girimarto, AKP Sentot Giswantoro, akibat tusukan itu korban kini menjalani perawatan di rumah sakit.
"Luka tusuk ada di perut sebelah kiri," kata dia kepada TribunSolo.com, Selasa (28/9/2021).
Baca juga: Kakek di Sragen Bakar Mobil Tetangga Gegara Halangi Jalan ke Rumahnya,Kini Nasib Berakhir di Penjara
Baca juga: Motif Kakek Bakar Mobil Tetangga, Kapolres Sragen : Sakit Hati, karena Mobil Diparkir Halangi Jalan
Kejadian itu bermula saat LK yang merupakan warga Kecamatan Ngadirejo secara tiba-tiba bertamu ke rumah W.
Kedatangan pelaku bermaksud untuk bertemu dengan anak perempuan korban, PPA (23).
"Dari keterangan pelaku, ia ingin meminta kejelasan terkait arisan online," terang dia.
Diketahui, istri pelaku dan anak korban ternyata mengikuti arisan online bersama.
0 Response to "Arisan Online Bawa Petaka Pria di Wonogiri Ditusuk Pisau Dapur Pelaku Emosi Merasa Dibohongi"
Post a Comment